Sabtu,18 Oktober 2025
Pukul: 23:52 WIB

Indahnya Toleransi, HKBP Bincarung Resmi Dibangun

Indahnya Toleransi, HKBP Bincarung Resmi Dibangun

Facebook
Telegram
WhatsApp
Email

Ketua Panitia Pembangunan, Saut Gultom, menceritakan bahwa HKBP Bincarung telah berdiri sejak 55 tahun lalu, tepatnya pada tahun 1969, ketika 25 kepala keluarga membentuk ibadah bersama di Gedung Panti Asuhan Protestan, Jalan Jenderal Sudirman.

Sejak saat itu, jemaat pun melakukan ibadah di beberapa tempat, seperti di Aula Yayasan Pendidikan Kristen Satu Bakti (Jalan Kartini), Jalan Pajajaran Pulo Armen, Gereja Advent, SMK Baranangsiang, dan Lantai 5 Mal Jambu Dua. Hingga pada tahun 2002, jemaat mulai menempati lokasi di Jalan Bincarung.

“Sejak tahun 2002 hingga sekitar 23 tahun berada di Tanah Sareal ini, kami selalu menjalin hubungan dan komunikasi yang baik dengan warga sekitar serta pemerintah setempat. Selama 23 tahun ini pula, kami terus mengusahakan untuk mendapatkan PBG,” ucapnya.

Pada masa kepemimpinan Wali Kota Bogor, Bima Arya, dan Wakilnya, Dedie A. Rachim, pihak HKBP beberapa kali melakukan diskusi dan dialog terbuka bersama Pemkot Bogor.

“Sungguh luar biasa perhatian dan dukungan dari Pemkot Bogor serta jajarannya. Kami juga selalu mendengarkan arahan dari pemerintah, RT/RW, lurah, dan camat. Semua arahan tersebut kami ikuti. Kami bersyukur selama 7 tahun kami mengurus PBG ini. Prosesnya sempat terhenti selama 3 tahun akibat pandemi Covid-19, tetapi kami lanjutkan kembali, hingga akhirnya pada 4 Oktober 2024 PBG HKBP Bincarung diterbitkan,” ujarnya.

Mewakili Pimpinan HKBP Bincarung dan jemaat, Pendeta Aprianto Simanungkalit, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih.

Related Posts

Add New Playlist